top of page

PESONA ALOR


Di Alor dapat Anda temukan perpaduan ekstrem antara daerah pesisir dan pegunungan terjal yang dihuni masyarakat berbeda karakter tetapi memiliki persamaan yaitu bersahaja dan ramah.

Pulau Alor adalah pilihan sempurna bagi Anda yang ingin mencari alternatif tempat menyelam selain Raja Ampat atau Pulau Komodo. Airnya yang jernih memungkinkan Anda melihat terumbu karang yang cantik dan kekayaan biota laut dari jarak pandang 40 meter. Anda dapat menemukan berbagai macam biota laut seperti paus, dugong, hiu, pari hingga mola-mola, mantis, dan tentunya juga ada ikan lucu napoleon.

Di Pulau Alor bahkan masih ada beragam biota laut langka yang belum diberi nama. Semuanya begitu mempesona. Para penyelam menamakan titik-titik diving tersebut sebagai Baruna’s Dive Sites at Alor, lokasinya terbentang mulai dari Alor Besar, Alor Kecil, Dulolong, Pulau Buaya, Pulau Kepa, Pulau Ternate, Pulau Pantar, dan Pulau Pura.

Beberapa titik meyelam yang terkenal di Alor telah dinamai, yaitu: Baruna’s Point, Never-Never wall, Cave Point, Barrel Sponge Wall, Mola-Mola Point, Night Snacks, Alor Expree, Rocky Point, Three Coconuts, Moving Pictures, Eagle Ray Point, Rahim’s Point, Tuna Channel, Anemone Country, Sharks Reeway, Octopus Garden, Captain’s Choice, The Refrigerator, Half Moon Bay, Peter’s Prize, Crocodile Rook, The Edge, Coral Clitts, Baeylon, The Arch, Fallt Line, The Pacth, Nite Delht, Kal’s Dream, The Ball, Trip Top, The Mlai Hall, No Man’s Land, The Chatedral, School’s Ut, dan Shark Close. Nama-nama titik menyelam tersebut datang dari operator diving atau kadang dari penyelam sendiri. Kadang satu lokasi memiliki dua atau tiga nama. Beberapa di antaranya tidak diberi nama dan disimpan oleh operator diving untuk memberi kejutan bagi para penyelam.

Saat di darat dan beristirahat selepas menyelam mengapa tidak meluangkan waktu sehari berkeliling mennikmati budaya Alor, sekaligus menikmati Pesona Alor lainnya seperti Kampung Tenun Ikat di Pulau Ternate, Cara Membuat dan Memasang Bubu serta Proses Pembuatan Sopi di Pulau Pura, Pantai Lingal, Danau Kuifana, Air Terjun Mataru, Sungai Tuju Tangga di Desa Tulta, Sumber Mata Air Panas dan Obyek Wisata Alam Tuti, hingga berwisata rohani ke Makam Sultan di Pulau Sika, atau melihat langsung Al-Quran tua di Desa Alor Besar, dan beberapa desa tradisional di Alor seperti Monbang dan Takpala, serta masih banyak lagi pesona keindahan Alor yang tak terbatas.

Bagi Anda pendaki gunung dapat menjajal tempat yang masih perawan, yaitu Gunung Delaki Sirung di Pulau Pantar dan Gunung Koya-Koya di Pulau Alor. Beberapa gunung di Pulau Alor dan pulau sekitarnya perlu meminta izin dari kepala desa atau tetua adat, untuk itu pastikan hal ini dipenuhi dengan bantuan seorang pemandu berpengalaman.

Hutan Nostalgia adalah tempat bagi Anda yang ingin menyimpan kenangan selepas menyambangi Alor. Di sini Anda dapat menanam pohon dengan nama dan alamat yang dapat dilihat apabila suatu waktu datang kembali ke Alor.


Wonderful Alor
Recent Posts
instagram @zoomalor

Help Government!!

Build Tourism Of Alor...!!

Mike Inspire You
  • Instagram Social Icon
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
bottom of page